Minggu, 16 Oktober 2016

Ratusan Warga Bulango Utara Dapat Sertipikat Tanah Gratis

Posted by Unknown | 23.23 Categories:


Bone Bolango – Ratusan warga di Kecamatan Bulango Utara mendapatkan sertipikat tanah secara gratis lewat Program Nasional (Prona) tahun 2016. Ratusan sertipikat tanah gratis itu diserahkan oleh Bupati Bone Bolango Hamim Pou, di Desa Suka Maju Kecamatan Bulango Utara, Kamis (22/9).
Kepada warga penerima, Bupati Hamim Pou mengatakan penyerahan sertipikat tanah gratis lewat Program Nasional (Prona) 2016 ini harus disyukuri. "Dengan adanya sertipikat ini, maka status tanah sudah jelas,"ujar Bupati.
Ia menjelaskan Prona untuk membantu masyarakat dalam rangka mensertipikatkan tanah milik mereka yang penganggarannya dialokasikan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan dilaksanakan oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) Bone Bolango.
Bupati Hamim Pou didampingi BPN Gorontalo pun menambahkan dengan adanya sertipikat tanah ini bisa dijadikan pinjaman modal melalui bank di daerah ini.
”Sertipikat ini harus dijaga keberadaanya, karena bukan hanya alat bukti kepemilikan tanah, tapi juga dapat dijadikan pinjaman modal usaha di Bank-Bank di daerah, untuk dijadikan modal usaha,” katanya.(hms_Bola)

0 komentar:

Posting Komentar

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube