Selasa, 02 Agustus 2016

Bupati Fokus Kembangkan Pariwisata Bone Bolango

Posted by Unknown | 19.17 Categories:



Bone Bolango - Bupati Bone Bolango Hamim Pou mengatakan, pariwisata Kabupaten Bone Bolango banyak memiliki keunggulan, selain variatif dan mudah dijangkau.
“Itu jadi modal utama dalam mengembangkan pariwisata di Bone Bolango kedepan,” kata Bupati Bone Bolango Hamim Pou saat menerima  Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) di ruang kerja Bupati, Rabu (27/7).
Didampingi Kepala Dinas Perhubungan dan Pariwisata Bone Bolango Aznan Nadjamuddin, Bupati mengatakan peran serta semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat hingga pihak swasta sangat berperan penting dalam pengembangan pariwisata di Bone Bolango.
Bupati pun memberikan respon untuk memperbaiki  infrastrukutur pariwisata di Bone Bolango, yang tentunya tak lepas dari masukan dari penggiat pariwisata.
“Bone Bolango memiliki banyak unggulan, selain punya sumberdaya namun punya unsur kedekatan dengan Kota Gorontalo. Whale Shark dan keindahan taman laut Olele masih menjadi unggulan pariwisata di daerah ini,”ujar Bupati.
Ia menambahkan tentunya dalam mengangkat pariwisata di Bone Bolango banyak hal yang menjadi perhatian untuk lebih menambah daya tariknya.
Salah satu pembangunan dermaga Olele, tempat bilas di lokasi wisata dan menjaga daerah wisata tetap bersih.
Selain itu, meningkatkan potensi wisata kata Bupati menjadi fokus utama dalam pembangunan di Bone Bolango. “Kita percaya pariwisata bisa menjadi sumber pendapatan rakyat Bone Bolango meski dengan modal yang rendah,” katanya. (Hms)

0 komentar:

Posting Komentar

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube