Kamis, 11 Desember 2014

Bupati Resmikan Rumah Tahfidz Di Bulango Selatan

Posted by Unknown | 17.36 Categories:



BONE BOLANGO - Bupati Hamim Pou meresmikan Rumah / Masjid Tahfidz Mansyur Zain At- Tabi'in di desa Ayula Selatan kecamatan Bulango Selatan Minggu Sore (08/12).
Dalam sambutannya, di fasilitas yang dikhususkan untuk mencetak penghafal - penghafal Al - Quran tersebut, Hamim mengatakan bahwa dirinya sangat mendukung, baik sebagai secara pribadi maupun sebagai pemimpin daerah di Bonbol.

" Tugas Bupati ( Pemimpin ) itu tidak hanya bertanggungjawab masalah keduniawian ( ekonomi, politik dsb) tapi juga bertanggungjawab terhadap keberlangsungan hidup beragama masyarakat Bonbol, olehnya saya mendukung penuh Eksistensi Rumah / Masjid Tahfidz ini" ujar Hamim.
Menurut Hamim, sebagai pemimpin dirinya bertanggungjawab untuk menciptakan generasi - generasi yang bukan hanya berbekal iptek namun juga harus dibekali dengan imtaq, sehingganya keberadaan Rumah / Masjid Tahfidz diharapkan akan dapat membantu dalam menyiapkan generasi yang mumpuni baik dalam iptek maupun imtaq.

Bahkan tak tanggung - tanggung, Hamim,  secara pribadi mewaqafkan tanah seluas 1 Ha miliknya untuk didirikan Rumah Tahfidz baru di Bonbol.
" Saya punya tanah kurang lebih satu hektar, lokasinya sangat strategis, saya akan waqafkan untuk pendirian Rumah Tahfidz baru" ujar Hamim yang disambut tepuk tangan dan teriakan Allahu Akbar dari para hadirin.
Pemda sendiri, lanjut hamim, sudah merencanakan program khusus yang berkenaan dengan penyiapan generasi yang ber-imtaq tersebut.

" Mulai tahun depan, kami membuat program, yaitu 'Gerakan Bone Bolango Menghafal' ", yaitu menghafal Al - Quran, satu hari satu ayat, insyaallah tanggal 11 januari tahun depan pencanangannya" ucap Hamim
Pencanangan tersebut juga akan diramaikan dengan festival khusus anak yatim sebonbol.
" Bone Bolango insyaallah akan selamat apabila kita senantiasa menyantuni anak-anak yatim dan orang-orang miskin" ujar Hamim sembari menutup sambutannya. (hms)

0 komentar:

Posting Komentar

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube