Resmikan pembangunan rabat beton dan saluran air di Suwawa Timur
BONE BOLANGO - Bupati Hamim Pou sangat antusias sekaligus serius dalam proyek yang bersangkut paut dengan layanan publik seperti proyek pembangunan perdesaan, hal ini tergambar tatkala beliau diminta untuk meresmikan dua proyek perdesaan yang dilaksanakan melaui program padat karya di desa Tilangobula kecamatan Suwawa Timur, minggu (28/09), yaitu pembangunan jalan rabat beton dan saluran air.
Dalam sambutannya ketika itu, Hamim mengatakan bahwa dua proyek yang dibiayai dari anggaran kemenakertrans tersebut sangat berguna bagi masyarakat, selain memberdayakan masyarakat, proyek tersebut diyakini akan mengangkat perekonomian masayarakat Suwawa Timur, khususnya di desa Tilangobula.
"Dengan adanya rabat beton, saya yakin akan lancarnya transportasi, yang merupakan salah satu layanan publik yang vital, dapat mengangkat perekonomian masayarakat, khususnya di desa Tilangobula ini" ujar Hamim
Lebih lanjut, Hamim mengatakan bahwa Bonbol perlahan-lahan mulai tampak sebagai sebuah kabupaten yang tertata dengan baik.
"Lihatlah !! BoneBolango sudah mulai kelihatan, dimana -mana mulai tertata dengan baik" ucap Hamim
Namun demikian Hamim mengakui masih ada beberapa hal yang dianggap belum memuaskan, hal tersebut dianggap wajar karena pembangunan tidak akan pernah sempurna, itulah perubahan, semua berubah, dan tugas kita untuk terus berubah dan merubah kepada yang lebih baik lagi.
"hanya perubahan yang abadi, olehnya kita harus terus berubah dan merubah menuju yang lebih baik lagi" ujar Hamim yang baru satu tahun lebih menjadi Bupati defenitif tersebut. (hms)
0 komentar:
Posting Komentar